Cara Mengawasi Renovasi Rumah Tanpa Harus Selalu di Lokasi

5
(2467)

Cara Mengawasi Renovasi Rumah – Walaupun hanya melakukan renovasi rumah, Anda tetap perlu melakukan perencanaan agar proyek berjalan lancar dan selesai tepat waktu dengan hasil sesuai harapan.

Jika susunan perencanaannya sudah pas, maka bisa lanjut ke tahap pengerjaan renovasi sesuai dengan rencana yang telah dibuat.

Namun, Anda tidak boleh lengah dan sepenuhnya mempercayakan pengerjaan renovasi ke tukang atau kontraktor!

Anda tetap perlu melakukan pengawasan selama proyek berlangsung agar bisa tahu sudah sampai mana progresnya, apakah terjadi kendala selama proyek berlangsung?

Dengan melakukan pengawasan, Anda bisa langsung segera mengambil tindakan atau evaluasi jika terjadi masalah, sehingga tidak mengalami kerugian seperti over budget.

Untuk melakukan pengawasan perlu dilakukan secara rutin, datang langsung ke lokasi proyek agar Anda bisa tahu bagaimana hasil nyata tiap tahapan renovasi rumah.

Hanya saja tidak semua orang bisa melakukan pengawasan secara rutin, terlebih lagi harus datang ke tempat lokasi.

Jika Anda terlalu sibuk dan tidak sempat melakukan pengawasan, bisa simak pembahasan berikut ini yang akan membahas cara mengawasi renovasi rumah tanpa perlu datang ke lokasi proyek renovasi!

Baca Juga: Tips Mengatur Budget Renovasi Rumah Agar Tidak Over Budget

Bagaimana Cara Mengawasi Renovasi Rumah Tanpa Perlu Datang ke Lokasi?

Selama proyek renovasi berlangsung, perlu melakukan pengawasan secara rutin agar bisa tahu sudah sampai mana progresnya. Dengan melakukan pengawasan juga bisa mencegah berbagai masalah yang menimbulkan kerugian.

Adapun masalah tersebut seperti biaya membengkak, pengerjaan molor, dan lainnya.

Kalau Anda tidak punya waktu untuk mengawasi renovasi rumah, bisa simak pembahasan berikut yang akan membahas cara mengawasi renovasi rumah tanpa harus bolak-balik datang ke lokasi.

Rutin Berkomunikasi Secara Online

Jaman yang semakin berkembang, mempermudah banyak orang untuk melakukan hal apapun. Begitu juga Anda yang bisa berkomunikasi dengan tukang atau kontraktor secara online.

Anda bisa menggunakan WhatsApp atau Google Meet untuk melakukan pengawasan atau update harian maupun mingguan mengenai progres pengerjaan renovasi rumah.

Caranya cukup mudah, Anda bisa jadwalkan komunikasinya secara teratur. Contohnya setiap 2-3 hari sekali atau 2 minggu sekali.

Pastikan juga Anda mendapatkan dokumentasi berupa foto atau video setap update laporan, sehingga kamu bisa tahu hasilnya secara menyeluruh.

Kalau Anda masih ragu bisa minta dokumentasi berupa video pendek saat pengerjaan berlangsung. Dengan begitu, Anda bisa tahu kalau tukang di lapangan benar-benar bekerja sesuai rencana.

Memasang Kamera CCTV

Cara Mengawasi Renovasi Rumah

Salah satu cara mengawasi renovasi rumah yang praktis dan modern yaitu memasang kamera CCTV di lokasi proyek.

Anda bisa pilih kamera dengan fitur live streaming atau penyimpanan cloud, sehingga bisa mengawasi kapanpun dan dimanapun melalui smartphone.

Dengan memasang kamera CCTV, kamu bisa lihat langsung aktivitas di lapangan secara langsung tanpa harus datang ke lokasi. Beberapa kontraktor telah menerapkan sistem monitoring seperti ini.

Menggunakan Aplikasi Project Management

Jika Anda ingin pengawasannya lebih sistematis, bisa menggunakan aplikasi manajemen proyek seperti:

Beberapa aplikasi tersebut bisa Anda gunakan untuk mencatat jadwal, mengunggah foto progres pengerjaan renovasi, hingga memberikan catatan revisi.

Kalau Anda menggunakan aplikasi manajemen proyek, jangan lupa membuat daftar pekerjaan seperti berikut:

  • Tahap pekerjaan
  • Estimasi waktu tiap tahapan
  • Penanggung jawab proyek
  • Status pengerjaan

Dengan aplikasi tersebut, Anda bisa melihat seluruh progres renovasi secara terstruktur tanpa harus menelpon atau chat kontraktor terus-menerus.

Baca Juga: Penyebab Renovasi Rumah Sering Terlambat dan Solusinya

Meminta Laporan Progress Secara Berkala

Cara Mengawasi Renovasi Rumah

Jika Anda menggunakan jasa kontraktor yang profesional, biasanya mereka akan rutin memberikan laporan mingguan maupun bulanan yang isinya rekap pekerjaan yang dikerjakan. Selain isi rekapan, juga bisa dalam bentuk foto.

Anda juga bisa meminta laporan tersebut dalam format digital seperti PDF atau Google Drive. Adapun isi laporan tersebut mencakup:

  • Daftar pekerjaan yang telah selesai
  • Foto atau video dokumentasi
  • Kendala yang terjadi di lapangan
  • Rencana pekerjaan untuk minggu berikutnya
  • Estimasi penggunaan material dan biaya 

Dari laporan tersebut, kamu bisa mengontrol anggaran serta kualitas pekerjaan tanpa harus datang ke lokasi proyek renovasi.

Menerapkan Standar Operasional Proyek (SOP)

Terkadang ada beberapa tukang yang kurang disiplin saat bekerja, dan akhirnya pekerjaan jadi molor!

Biar semua pihak bekerja dengan disiplin, Anda bisa buat SOP atau panduan kerja yang sudah disepakati bersama. Adapun contohnya yaitu:

  • Tentukan jam kerja tukang, bisa dimulai pukul 08.00-18.00 WIB
  • Update progres pekerjaan harus dikirim setiap sore saat sudah selesai bekerja
  • Jika ada perubahan desain harus konfirmasi terlebih dahulu
  • Penggunaan material harus difoto sebelum maupun sesudah digunakan

Dengan adanya SOP, kamu bisa meminimalisir kesalahan atau pembengkakan biaya. Sekaligus bisa memastikan tiap tahapan dikerjakan sesuai standar yang ditentukan dan diinginkan.

Itulah 5 cara mengawasi renovasi rumah yang bisa Anda lakukan tanpa harus mendatangi lokasi proyek!

Selain harus tahu cara mengawasi renovasi rumah, Anda juga perlu cari tahu alasan mengapa perlu rutin melakukan pengawasan. Simak beberapa alasannya di pembahasan berikut.

Baca Juga: Rekomendasi Jasa Renovasi Rumah Minimalis Terpercaya di Medan

Mengapa Perlu Melakukan Pengawasan Renovasi Rumah?

Pengawasan saat renovasi rumah itu sangat diperlukan! Berikut ini beberapa alasan mengapa harus melakukan pengawasan:

Menghindari Kesalahan Teknis di Lapangan

Pengerjaan renovasi rumah membutuhkan detail teknis seperti ukuran, material, hingga struktur yang jelas.

Jika tidak ada pengawasan, bisa menimbulkan kesalahan seperti salah ukur atau penggunaan material yang tidak sesuai.

Namun, dengan adanya pengawasan, tiap tahapan pekerjaan bisa dikontrol agar tetap sesuai rencana dan standar yang sudah disepakati bersama.

Dapat Menjaga Kualitas Pekerjaan

Kualitas dari hasil renovasi rumah sangat bergantung pada ketelitian dan tanggung jawab tukang di lapangan.

Hanya saja, tanpa adanya pengawasan, banyak tukang yang bekerja seadanya atau terburu-buru demi mengejar waktu.

Dengan melakukan pengawasan, Anda bisa memastikan pekerjaan dilakukan dengan rapi, presisi, dan sesuai spesifikasi desain. Selain itu, Anda juga bisa langsung mengevaluasi jika terjadi kesalahan.

Mencegah Pemborosan Biaya

Cara Mengawasi Renovasi Rumah

Salah satu masalah paling umum dan sering terjadi pada proyek konstruksi, khususnya renovasi rumah, yaitu biaya membengkak!

Hal tersebut terjadi bisa disebabkan beberapa faktor seperti pembelian material, salah perhitungan, atau revisi ulang akibat kurang pengawasan.

Dengan melakukan pengawasan, anggaran renovasi bisa dikontrol lebih ketat. Sehingga tidak ada pembengkakan biaya.

Memastikan Waktu Pengerjaan Sesuai Jadwal

Tanpa pengawasan, proyek renovasi sering molor dari jadwal!

Hal tersebut bisa disebabkan karena tukang yang datangnya terlambat, pekerjaan tertunda karena tidak ada koordinasi, atau material yang kurang lengkap.

Pengawas dibutuhkan dalam proyek renovasi untuk menjaga ritme kerja agar konsisten dan memastikan setiap tahap selesai tepat waktu.

Baca Juga: Renovasi Rumah Tanpa Bongkar Total, Apakah Bisa?

Cari Jasa Renovasi Rumah yang Berpengalaman di Medan?

Bagi Anda yang sedang mencari jasa renovasi rumah yang berpengalaman di daerah Medan & sekitarnya, bisa percayakan MBD Kontraktor!

MBD Kontraktor telah dipercaya banyak klien untuk merenovasi rumah, dan banyak klien merasa puas dengan hasilnya.

Kami selalu bekerja sesuai timeline sehingga tiap tahapan renovasi selesai tepat waktu tanpa mengurangi kualitas. Kami juga selalu melakukan pengawasan agar hasilnya sesuai harapan Anda!

Tertarik menggunakan jasa kami? Anda bisa langsung klik link “KONSULTASI GRATIS” sekarang juga!

Seberapa bermanfaat postingan ini untuk Anda?

Klik bintang untuk memberikan penilaian Anda!

Berdasarkan penilaian 2467 orang, rating rata-rata saat ini: 5

Belum ada yang memberi suara. Jadilah yang pertama menilai postingan ini!

Karena kamu merasa tulisan ini bermanfaat...

Ikuti kami juga di media sosial, yuk!

Mohon maaf jika artikel ini kurang membantu

Bantu kami jadi lebih baik!

Apa yang bisa kami perbaiki dari tulisan ini?

Farah Fadhillah Khairani
Farah Fadhillah Khairani