Rekomendasi Jasa Bongkar Rumah Tua

Punya bangunan rumah tua dan struktur bangunannya sudah tidak aman lagi untuk ditempati sangat berbahaya lho. Lebih bagus kamu bongkar saja bangunan rumahmu dengan bantuan jasa bongkar rumah tua.

Dengan menggunakan jasa bongkar rumah dijamin proses pembongkaran rumah lebih aman dan tidak merusak bangunan rumah para tetangga.

Selain itu, ada juga alasan lainnya mengapa perlu sekali menggunakan jasa tersebut. Salah satunya yaitu memiliki tim ahli yang memang berpengalaman dalam bidang pembongkaran.

Tidak hanya itu saja, untuk membongkar rumah yang bangunannya sudah tua tidak boleh asal – asalan. Semuanya mesti diperhitungkan dengan teliti untuk membongkar bangunan rumah.

Selain harus memperhitungkan secara teliti, untuk membongkar rumah juga perlu menggunakan teknik khusus.

Jasa Bongkar Rumah Tua
Ilustrasi Membongkar Bangunan | Sumber : ambiento/Freepik

Maka dari itulah alasannya mengapa lebih disarankan menggunakan jasa bongkar rumah untuk membongkar rumah yang sudah tua.

Bagi kamu yang berniat ingin membongkar bangunan rumahmu yang sudah tua, bisa banget untuk menggunakan beberapa jasa di pembahasan ini.

Beberapa jasa ini memang sudah spesialis membongkar rumah, tidak hanya bongkar rumah saja, beberapa jasa ini juga bisa bongkar bangunan lainnya seperti gedung, perkantoran, mall, dan lainnya.

Simak beberapa rekomendasi jasanya di pembahasan selanjutnya ya!

Baca Juga : Mau Bongkar Rumah? Perhatikan Beberapa Hal Berikut Ini!

Pentingnya Menggunakan Jasa Bongkar Rumah Tua

Selama ini mungkin kamu hanya tahu jasa bangun rumah dan jasa renovasi rumah saja, padahal di bidang konstruksi juga ada yang namanya jasa bongkar rumah lho.

Jasa ini tentunya diperuntukkan untuk bangunan rumah yang sudah tua dan tidak berpenghuni, ataupun bangunan rumah yang struktur bangunannya sudah tidak aman lagi untuk ditempati.

Atau kalau kamu ingin renovasi rumah karena ingin bangun rumah dari nol lagi, juga bisa menggunakan jasa ini.

Dengan menggunakan jasa bongkar rumah tua hasilnya terjamin, yang mana untuk hasilnya lebih ‘rapi’ dan tidak merusak bangunan rumah lainnya.

Saat membongkar rumah tentunya banyak sekali puing – puing bangunan yang ‘menyemak’ dan bisa membuat jalanan di depan rumah jadi penuh dengan puing bangunan.

Tentunya kamu bakalan kesusahan untuk membersihkan puing bangunan tersebut.

Pastinya kamu bakalan kebingungan mau dibuang kemana puing – puing bangunan tersebut karena saking banyaknya.

Namun tenang saja, semua puing bangunan tersebut akan dibersihkan oleh jasa tersebut yang memang merupakan salah satu jobdesk mereka.

Jasa Bongkar Rumah Tua
Ilustrasi Membersihan Puing Bangunan | Sumber : ungvar/Freepik

Biasanya puing bangunan tersebut akan didaur ulang kembali untuk pembangunan ataupun renovasi rumah, tentunya puing bangunan yang digunakan masih layak untuk digunakan.

Selain didaur ulang, biasanya jasa bongkar rumah akan menjual beberapa puing bangunan yang masih terlihat bagus kualitasnya.

Untuk sisanya yang sudah tidak layak digunakan akan dibuang ke limbah puing bangunan sehingga tidak mencemari lingkungan.

Jadi dengan menggunakan jasa, semua prosesnya akan ditangani langsung oleh tim jasanya. 

Kamu hanya tinggal beri instruksi saja ingin dibongkar seperti apa, nantinya tim jasa yang akan mengeksekusinya langsung.

Buat kamu yang ingin bongkar rumah, berikut ini beberapa rekomendasinya!

Baca Juga : Rekomendasi Jasa Bongkar Rumah yang Berpengalaman

1. UD Endaru Grub

UD Endaru Grub merupakan jasa kontraktor yang berfokus pada bidang jasa pembongkaran. Ada berbagai layanan pembongkaran yang ditawarkan oleh UD Endaru Grub, diantaranya : 

  • Bongkar bangunan rumah tua
  • Bongkar gedung
  • Bongkar partisi
  • Bongkar atap

Masih banyak lagi layanan pembongkaran yang ditawarkan oleh UD Endaru Grub, kamu bisa menanyakannya langsung dengan menghubungi tim UD Endaru Grub terkait layanan pembongkaran yang lainnya.

Untuk soal pengalaman, UD Endaru Grub tentunya telah memiliki banyak pengalaman dalam membongkar berbagai jenis bangunan.

Saat proses pembongkaran, UD Endaru Grub selalu mengutamakan keselamatan, hal tersebut dibuktikan saat proses bongkar bangunan selalu menerapkan SOP serta sistem K3.

Sehingga keselamatan para tim UD Endaru Grub tetap terjaga dan dijamin tidak akan merusak bangunan di area sekitarnya karena UD Endaru Grub menggunakan teknik khusus untuk membongkar bangunan.

Bagi kamu yang berminat ingin menggunakan jasa dari UD Endaru Grub, bisa langsung hubungi nomor kontak yang tersedia di websitenya.

Atau langsung kunjungi kantornya yang ada di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

2. Bongkar Beton

Walaupun nama jasanya Bongkar Beton, jasa bongkar ini tidak hanya bisa membongkar beton saja ya.

Jasa Bongkar Beton menawarkan berbagai macam layanan jasa pembongkaran yang bisa kamu pilih salah satunya. Berikut beberapa layanan yang ditawarkan oleh Bongkar Beton :

  • Bongkar bangunan rumah tua
  • Bongkar atap rumah
  • Bongkar partisi ruangan
  • Bongkar pondasi bangunan

Selain menyediakan jasa bongkar, Bongkar Beton juga menyediakan jasa membuang puing sisa bongkaran rumah dan jasa jual beli barang bekas sisa pembongkaran bangunan.

Untuk soal pengalaman dalam membongkar rumah, Bongkar Beton tentunya telah berpengalaman ya. Jadi kamu tidak perlu lagi ragu untuk menggunakan jasanya.

Terlebih lagi jasa ini telah berpengalaman lebih dari 10 tahun, sehingga tidak mungkin melakukan pembongkarannya secara ‘asal – asalan’.

Bagi kamu yang tertarik untuk menggunakan jasanya, kamu bisa langsung hubungi nomor kontak yang tertera di websitenya.

Atau kamu juga bisa langsung kunjungi kantornya yang beralamat di Jalan Rasuna Said No.6, Banten.

3. Raja Bongkaran Jabodetabek

Sudah jelas dari nama jasanya bahwa jasa yang satu ini berfokus pada bidang pembongkaran bangunan. Ada beberapa layanan pembongkaran yang ditawarkan oleh Raja Bongkaran Jabodetabek, diantaranya : 

  • Bongkar bangunan tua
  • Bongkar dan ganti atap baru
  • Bongkar partisi bangunan
  • Bongkar pondasi bangunan

Sama halnya seperti jasa Bongkar Beton, kalau jasa yang satu ini juga menyediakan jasa pembersihan sisa hasil pembongkaran bangunan dan jasa beli barang bekas dari hasil pembongkaran bangunan.

Untuk soal pengalaman tidak usah diragukan lagi karena jasa ini telah berpengalaman selama 10 tahun dan telah menangani berbagai macam pembongkaran bangunan.

Kalau kamu tertarik untuk menggunakan jasa ini, maka kamu bisa langsung hubungi tim Raja Bongkaran Jabodetabek.

Atau kamu juga bisa langsung kunjungi kantornya yang beralamat di Jalan Rasuna Said, kota Tangerang, Banten.

Itu dia tadi beberapa rekomendasi mengenai jasa bongkar bangunan rumah tua.

Bagi kamu yang penasaran, apakah untuk membongkar bangunan rumah harus sudah tua dulu bangunannya? Jawabannya tidak!

Untuk membongkar bangunan rumah tidak harus menunggu tua dulu bangunannya, ada beberapa hal lainnya yang mengharuskan bangunan rumah perlu dibongkar.

Simak beberapa alasan lainnya di pembahasan selanjutnya ya.

Baca Juga : Jasa Kontraktor yang Terima Bongkar Rumah

Penyebab Bangunan Rumah Dibongkar

Bangunan rumah dibongkar karena bangunannya sudah tua memanglah harus dibongkar agar tidak menyebabkan kejadian yang tidak diinginkan.

Namun tidak hanya bangunan rumah tua saja yang harus dibongkar, ada beberapa alasan lainnya mengapa bangunan rumah perlu dibongkar.

Simak beberapa penyebabnya berikut ini : 

1. Desain Struktur yang Gagal

Saat pembangunan rumah perlu sekali perhitungan yang tepat agar bangunan rumah memiliki struktur bangunan yang tepat dan kokoh.

Jika salah perhitungan bisa menyebabkan desain struktur rumah jadi gagal dan diharuskan untuk melakukan pembongkaran.

Kalau struktur bangunan yang salah dibiarkan begitu saja, bisa – bisa menyebabkan struktur bangunan jadi miring.

Tentunya hal tersebut bisa mengakibatkan bangunan rumah di sebelah rumahnya dalam bahaya, karena sewaktu – waktu bisa saja bangunan rumah jadi runtuh dan mengenai bangunan rumah lainnya.

2. Fungsi Bangunan yang Berubah

Jika ingin merubah fungsi bangunan perlu sekali bantuan dari jasa bongkar bangunan, kalau dilakukan tanpa menggunakan jasa tersebut bisa berbahaya lho!

Kamu perlu berkonsultasi dengan tim jasa ini agar mengetahui apakah bangunan tersebut bisa dirubah fungsinya atau tidak.

3. Tidak Memiliki IMB

Kalau bangunan rumah tidak ada IMB maka kamu harus waspada karena bisa saja rumahmu bakalan dibongkar paksa.

Adanya IMB menandakan bahwa bangunan rumah sudah memiliki izin untuk dibangun, jika tidak ada IMB berarti bangunan rumah dianggap tidak sah alias dibangun secara ilegal.

Maka dari itu, usahakan jika membangun rumah harus mengurus IMB terlebih dahulu ya!

Baca Juga : Rekomendasi Jasa Bongkar Tembok

Cari Jasa Bongkar Rumah Tua di Medan? Pilih Jasa Ini Saja!

Bagi kamu yang tinggal di kota Medan dan sedang mencari jasa bongkar rumah tua, maka kamu bisa gunakan jasa dari MBD Kontraktor saja.

MBD Kontraktor menyediakan jasa bongkar rumah yang tentunya telah berpengalaman di bidang pembongkaran bangunan rumah.

Kalau kamu tertarik, kamu bisa langsung hubungi tim MBD Kontraktor sekarang juga ya!

Rate this post
Farah Fadhillah Khairani
Farah Fadhillah Khairani
Chat sekarang!
Konsultasi gratis!
Halo MBD Kontraktor, saya mau tanya tentang Rekomendasi Jasa Bongkar Rumah Tua!